Formulir Pendaftaran Peserta Didik Baru Sederhana Berbasis Microsft Access

Salam bagi teman-teman guru dan ops, kali ini saya ingin berbagi aplikasi PPDB sederhana yang saya buat sendiri. Aplikasi ini saya buat di Microsoft Access dan sengaja tidak saya kunci supaya teman-teman yang mengunduhnya bisa mengedit sesuai kebutuhan. Setelah dibuka, maka tampilannya akan seperti gambar di bawah ini. Doble klik pada Formulir_Pendaftaran untuk masuk ke form isian.
Lalu setelah terbuka maka akan muncul tampilan seperti gambar di bawah, silakan isi sesuai data calon peserta didik baru.
Setelah siswa pertama selesai diisi, klik Save dan klik New untuk siswa selanjutnya yang akan diisi dan begitu seterusnya.

Setelah semua selesai maka klik External Data, kemudian klik Excel untuk mengekspor data yang sudah diisi pada Formulir_PPDB ke Excel. Lihat gambar di bawah!
Centang pada Open the destination file after the export operation is complete, lalu klik OK. Maka akan keluar data yang sudah kita isi sebelumya pada Formulir_PPDB. 
Nah, sekarang kita bisa meng-copy paste data tersebut ke Aplikasi Dapodik. Pekerjaan lebih mudah karena semua data yang kita butuhkan sudah tersedia. Bagi teman-teman yang berminat silakan download melalui tombol di bawah.

Download

Sekian dan terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...