Seperti yang sudah saya postkan sebelumnya tentang Cara menggunakan list di twitter, maka kali ini saya ingin menjelaskan bagaimana Cara memaksimalkan list twitter dengan tweetdeck. Sebenarnya tidak jauh beda dengan Cara menggunakan hashtag di twitter. Pertama anda harus mempunyai tweetdeck, anda bisa temukan di Tweetdeck untuk twitter. Setelah diinstal dan login, lihat pada kolom sebelah kiri tweetdeck dan cari tulisan List.
Klik tulisan List tersebut dan akan muncul sebuah pop-up. Tampilanya akan seperti gambar di bawah ini.
Di sana ada tulisan + Create list, klik untuk membuat list yang baru. Maka untuk menambahkan list yang telah anda buat, klik saja dan pilih list mana karena sudah tertera di baris bawah. Kemudian klik dan kemudian klik Add colomn.
Sekarang kembali dan periksa tweetdeck anda. Pada kolom terakhir, list anda sudah jadi. Semua pembaruan dari members yang telah anda tambahkan sebelumnya akan terupdate. Anda bisa mention, RT atau juga qoute sesuka hati anda. Anda tidak perlu lagi keluar masuk profil dan keluar masuk list untuk melihat updatean dari list anda dan juga berinteraksi dengan mereka. Kini list anda sudah lebih maksimal dari yang sebelumnya ketika anda menggunakan browser.
Saya pikir sampai di sini penjelasan tentang Cara memaksimalkan list twitter dengan tweetdeck. Semoga bermanfaat!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar